Rakornas Investasi Tahun 2022

Kadis PMPTSP Kalsel diwakili Kabid Promosi PM mengikuti Rakornas Investasi Tahun 2022 Kamis 29 Nopember 2022 di Ritz-Carlton Jakarta. Acara didahului sambutan Menteri Investasi/ BKPM yang menyampaikan dinamika global yang mengancam perekonomian Indonesia seperti perang dagang Tiongkok dengan Amerika pada tahun 2019, lanjut pandemi covid 19, perang Rusia dan Ukraina sehingga dunia dihantui krisis energi dan pangan, yg terbaru adalah ketegangan antara Tiongkok dan Taiwan. Pertumbuhan ekonomi Indonesia terus mengalami pertumbuhan yang positif, per Triwulan 3 tahun 2022 mencapai 5.72%, realisasi investasi tahun 2021 dari tercapai sebesar 901 T target 900 T dengan sebaran di luar Jawa 52%, artinya di luar pulau Jawa sudah banyak dilirik oleh investor. Tahun 2022 per Triwulan 3 capaian investasi 892,4 T atau 74,4% dari 1.200 T yang ditargetkan presiden. Menurut Menteri ciri investasi berkualitas memenuhi aspek : rasio PMA dengan PMDN, rasio Jawa dengang luar Jawa, hilirisasi, kolaborasi skala besar dengan UMKM, ciptakan kawasan ekonomi baru. Kegiatan lanjut pembahasan per kelompok membahas perencaan, hilirisasi dan kebijakan penanaman modal yang diikuti oleh Kabid Renbang PM dengana rekomendasi kesepakatan tentang sektor yang akan dikaji dengan melibatkan daerah, penggunaan DAK untuk kajian, Diseminasi Road Map Hilirisasi Nasional kepada daerah, harmonisasi regulasi pusat dan daerah, serta penyiapan UMKM yang siap bermitra. Sedangkan kelompok lain membahas promosi, kerjasama dan pengendalian PM yang diikuti Kabid Promosi dengan rekomendasi yang disampaikan adalah mengoptimalkan promosi investasi, memberikan reward  kepada Prov/Kab/Kota yang nantinya akan melaksanakan promosi bersama BKPM ke LN, mendorong DPMPTSP untuk memberikan pemahaman kepada OPD teknis terkait perkara pendelegasian kewenangan, DAK dapat digunakan oleh semua bidang tidak tertuju kepada bidang dalak.

You May Also Like

Kirim Pesan
Perlu Bantuan?
Halo👋
Kami siap membantu Anda.