Pemberian Nomor Induk Berusaha (NIB)

Plt. Kepala Dinas PMPTSP Prov Kalsel Ibu Hanifah Dwi Nirwana, ST, MT didampingi Analis Kebijakan pada Bidang Perencanaan dan Pengembangan Iklim Penanaman Modal Bapak Emzita Hudaya, ST menghadiri Kegiatan Pemberian Nomor Induk Berusaha (NIB) Pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UMK) Perseorangan, Pada tanggal 1 s/d 2 Agustus 2022 bertempat di Gedung Idham Chalid, Komplek Perkantoran Setdaprov Kalsel di Banjarbaru.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Kementerian BKPM RI dan bekerjasama dengan Provinsi Kalsel serta Kabupaten/Kota di Kalimantan Selatan
dibuka oleh Sekda Provinsi Kalsel.
Acara dimulai dari coaching clinic pelaku usaha membuat sendiri NIB-nya berdasarkan bidang usaha masing-masing kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi kemudahan berusaha melalui OSS dan di akhiri penyerahan NIB kepada 450 UMK dari Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru serta Kab. Banjar. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan Informasi kepada UMK tentang mudahnya membuat NIB sehingga para pelaku usaha dapat menjalankan usahanya secara Legal dan dapat berkolaborasi dengan Perbankan terkait Peminjaman Permodalan.

You May Also Like

Kirim Pesan
Perlu Bantuan?
Halo👋
Kami siap membantu Anda.